Jalan Yang Lurus |
Manusia tidak luput dari dosa. Setiap manusia tentunya
pernah melakukan dosa. Baik dosa kecil maupun dosa besar. Namun ada beberapa
orang yang tidak/ belum menyadari dosanya itu. Malah orang itu menjadi
terjerumus dengan dosanya sehingga ia sudah melenceng dari jalan yang
benar. Bagi orang yang menyadari
dosanya, tentunya ia akan segera beratubat dengan sungguh sungguh. Bertaubat
dalam arti menyesali dengan sungguh sungguh dengan apa yang dilakukannya dan
berjanji tidak akan melakukanya lagi.
Segala dosa, akan dihitung oleh Allah SWT mulai dari sebesar
biji pasir hingga dosa yang besar sekali. Karena Allah Maha Adil. Dan semua
dosa dosa yang kita lakukan akan diminta pertanggung jawabannya di Akhirat
kelak.
Bagi orang yang ingin kembali kejalan yang benar, ada
beberapa saran yang dapat kamu lakukan, antara lain :
1.
Niat
Segala sesuatu harus diawali dengan niat.
Untuk dapat berubah, niatkan hati dengan sungguh sungguh untuk mengubah diri.
2.
Ingatlah bahwa Allah
Maha Mengetahui
Segala perbuatan kita, Akan diketahui oleh
Allah walau kita kadang merasa tidak ada orang yang mengetahui perbuatan kita
tersebut.
3.
Jalankan Sholat
Wajib dan Sunnah
Dengan menjalankan sholat wajib dan sunah,
Hati akan menjadi lebih tentram, damai ,hilangnya beban pikiran bahkan mampu
mneghilangkan stress karena itu adalah keistimewaan sholat. #Subhanallah.
4.
Membaca Al-Qur’an
Al-Quran adalah pedoman hidup manusia.
Membaca Al-Quran juga dapat menentramkan hati. Dan insya Allah hati akan mulai
tergerak untuk berubah.
5.
Jalankan Sunnah
Rasul
Orang yang menjalankan sunnah sunnah rasul
akan mendapat pahala lebih dan Allah beserta Rasulnya akan mencintai ia.
6.
Perdalam ilmu Agama
Agar lebih memahami apa yang harus
dilakukan untuk mengubah diri lebih dalam lagi, pelajarilah ilmu ilmu agama.
Karena ilmu sangatlah berguna bagi kita.
7.
Berdo’a memohon
ridho Allah.
Perubahan harus diselingi dengan doa.
Berdoalah kepada Allah dengan hati yang sungguh sungguh agar Allah SWT meridhoi
perubahan diri kita
8.
Ingat akan Kematian
Kematian akan dijalani setiap manusia.
Tiada manusia yang hidup selamanya di dunia ini. Dunia ini adalah tempat
persinggahan sementara untuk mencukupi amal dan bekal di kehidupan abadi yaitu
akhirat.
Tiada manusia yang mengetahui kapan ajalnya
tiba. Semuanya hanya Allah yang tahu. Oleh karena itu, Agar lebih mendorong
perubahan diri kita, bayangkan diri kita akan mati pada keesokan harinya. Hal
ini dapat mendorong hati agar banyak beribadah.
Semoga beberapa saran yang saya berikan bermanfaat bagi anda
sekalian. Saran yang saya berikan adalah hal yang saya pernah jalani sendiri
dan Insyaallah, Allah SWT akan mengembalikan kita kembali kejalan yang benar.
Amin…
ARTIKEL “ CARA UNTUK KEMBALI KEJALAN YANG BENAR “ ADALAH ARTIKEL YANG SAYA TULIS SENDIRI TANPA MENGAMBIL / MENGUTIP DARI SUMBER BLOG MANAPUN DAN MERUPAKAN PENGALAMAN PRIBADI. BILA INGIN MENGOPY ARTIKEL SAYA, DIHARAPKAN MEMBERI URL SUMBER DARI BLOG SAYA.
Keywords :
- Cara untuk kembali kejalan yang benar
- Cara merubah diri
- Cara Merubah Sikap dan perilaku
- Cara Kembali kejalan yang lurus
- Kembali dengan Iman
- Jalan yang lurus
0 Response to "CARA UNTUK KEMBALI KEJALAN YANG BENAR"
Post a Comment